- Back to Home »
- Anime Movies »
- Detective Conan the Movie : The Fourteenth Target
Posted by : Anonymous
23 Feb 2013
Download Detective Conan the Movie : The Fourteenth Target
subtitle Bahasa Indonesia / English
Empat belas Target menceritakan rencana pembunuhan berjumlah 14 sesuai dengan permainan kartu dari K (King(Raja)) sampai As ditambah joker. Berawal dari Ran yang mendapat mimpi buruk tentang ibunya, kemudian dia ingat apa yang sebenarnya terjadi terhadap ibunya dan ayahnya 10 tahun lalu, yaitu saat ibunya ditembak oleh oleh ayahnya sendiri demi menyelamatkan ibu dari pelaku yang menyanderanya.
Keesokan harinya Murakami Jou yang baru saja bebas dari penjara yang merupakan seorang delaer kartu. Yang di duga akan membuat pembunuhan berantai dari kartu K sampai As dan joker. Berawal dari Inspektur Megure yang diserang dengan anak panah saat lari pagi ditaman, dan pelaku meninggalkan petunjuk yaitu pedang yang menunjukkan K (King(Raja)). Kemudian dilanjutkan dengan Ibunya Ran yaitu Kisaki Eri yang akan dibunuh dengan memberi cokelat yang ada racunnya dan meninggalkan petunjuk yaitu bunga yang sesuai kartu Q (Queen/Ratu)). Kemudian selanjutnya adalah Profesor Agasa yang di tembak dengan anak panah juga, dan meninggalkan jejak dongkrak seperti kartu J. Tapi semua uji coba pembunuhan ketiganya gagal karena mereka selamat tetapi masih dirawat dirumah sakit. Akhirnya Conan mengetahui semua urutan membunuhan seperti Dealer kartu yaitu Murakami diduga sebagai pelakunya.
Conan kemudian menyelidiki yang ternyata semua itu ada hubungan dengan 10 tahun yang lalu. Yaitu masih ada hubungan dengan Kogoro Mouri yang akan dijadikan pembunuhan berantai. Seketika semua menyadari pembunuhan selanjutnya adalah angka 10 berarti nama yang ada hubungannya dengan 10. Dan terpikirkan yaitu nama Tsuji Hiroki (pemain golf). Polisipun bergegask ke tempat Tsuji yang berencana akan membuat penerbangan, Mouri dan Inspektur Megure pun ikut penerbangan untuk jaga-jaga dan ternyata benar Tsuji tidak bisa melihat karena obat tetes yang dipakainya kemudian Conan yang ikut dalam penerbangan menggantikan pilotnya dan akhirnya mereka jatuh di depan SD Teitan dan selamat. Selanjutnya adalah Asahi-san (pemilik Aquacrystal) semua bergegas menuju kesana dan ternyata semua urutan mulai 9 sampai 1 dikumpulkan oleh pelaku di Aquacrystal. Sawaki Kouhei (Sommelier) yang diserang duluan dengan anah panah di dalam gudang anggur yang seharusnya meruapakan urutan no 8 tapi dia selamat tapi tidak diduga Asahi-san tiba-tiba terbunuh di dasar laut, dengan kartu 9 di sakunya, kemudian dilanjutkan Osai nana (Model) dibunuh dengan ruangan gelap yang sebelumnya pelaku memberi cat kuku yang menyala disaat gelap dengan urutan no 7. Akhirnya Conan mengetahui pelaku sebenarnya tapi belum mempunyai bukti.